Breaking

Senin, 26 Januari 2015

Perkenalan Seorang Rimbawan Muda



Tak terpikirkan sebelumnya, entah karena angin apa aku bisa masuk Fakultas ini di IPB. Dari orang tua yang tidak merestui keberadaan saya disini, dan mahalnya Uang Kuliah Tunggal saya di Fakultas ini. Ya, mungkin ini memang jalan hidup Allah SWT yang memanggil saya untuk masuk ke Fakultas ini. Fakultas Kehutanan IPB, FAHUTAN IPB begitu akrab disebutnya. Dengan kata lain, saya akan dididik menjadi seorang Rimbawan Indonesia.

Sebelum cerita lebih lanjut, saya akan perkenalkan diri terlebih dahulu, nama saya Tabah Arif Rahmani, lahir di Bumiayu 30 Oktober 1995. Saya anak kedua dari dua bersaudara. Lulus dari SMA N 1 Bumiayu pada tahun 2013 dan melanjutkan pendidikan tinggi di Fakultas Kehutanan IPB, Jurusan Manajemen Hutan. Saya bukan merupakan seseorang yang mempunyai kecerdasan yang cukup baik, tapi yang membedakan saya dengan yang lain yaitu saya memiliki Semangat Juang yang tinggi.


Lanjut, pada saat akan masuk ke dunia kampus, tentu saya kebingungan, akan kemana saya, akan memilih jurusan apa, dan bingung akan menjadi apa saya setelah lulus dari kampus saya. Dengan harapan dari Ibunda saya yang mengharapkan saya menjadi seorang Dentist, dan harapan dari Ayah saya yang mengharapkan saya menjadi seorang Engineer. Dari kedua harapan orang tua tersebut, keduanya bukan merupakan passion saya. Saya merasa bahwa diri saya suka dalam bidang eksak dan suka dengan alam. Menimbang passion saya tersebut, akhirnya saya memutuskan untuk memilih jurusan Perikanan atau Kehutanan. Awalnya saya sudah diterima di Ilmu Kelautan Universitas Brawijaya lewat jalur SBMPTN. Tetapi salah seorang kakak kelas saya mengabari saya bahwa IPB membuka jalur UTM untuk penerimaan mahasiwa gelombang akhir. Dengan berbekal nekat, saya mencoba mendaftar Manajemen Hutan dengan jalur UTM. Alhamdulillah, Puji Tuhan saya bisa masuk  Manajemen Hutan IPB dengan jalur UTM. Maka dari itu, bulat lah tujuan saya, bahwa setelah lulus saya akan menjadi seorang Rimbawan Indonesia.

Begitulah cerita singkat saya tentang bagaimana proses saya diterima di Manajemen Hutan Fakultas Kehutanan IPB. Bangga rasanya menjadi bagian Rimbawan Indonesia.

Suasana kampus Rimbawan Muda menuntut ilmu




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

close