Breaking

Minggu, 08 Maret 2020

Sim Card Terbaca Tapi Tidak Ada Layanan Sinyal di HP Android

Saat sinyal hp tidak muncul di layar akan muncul pesan "tidak ada layanan". Sering kali penyebab tidak ada layanan ini karena kartu sim tidak terdeteksi hp android.

Namun setelah saya periksa di pengaturan, hasilnya : sim card terbaca tapi tidak ada sinyal.

Efeknya, saya tidak bisa mendapatkan jaringan internet, mengirim pesan dan juga melakukan panggilan telepon. Padahal saya sudah menggunakan kartu hp yang paling bagus masih saja.

Lalu bagaimana cara mengatasi kartu sim tidak ada layanan tersebut ?



sim card terbaca tapi tidak ada layanan

Penyebab Kartu SIM Tidak Ada Layanan


Selain karena tidak terbaca, kartu sim yang tidak ada layanan juga dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti :

  • Gangguan Provider. Saya sendiri pernah mengalami masalah sinyal hp hilang meskipun sudah menggunakan kartu hp yang paling bagus.
  • Sistem HP Error. Adanya bugs pada sistem android bisa mengakibatkan perangkat tidak dapat mendeteksi kartu sim.
  • Lokasi Tidak Ada Jaringan. Hal ini akan terjadi apabila kamu berada jauh dari tower penangkap sinyal.
  • IMEI Hilang. Seperti peraturan terbaru, semua smartphone tanpa nomer imei tidak akan bisa digunakan dengan cara jaringan dihilangkan.
  • Kerusakan Komponen.

Meskipun penyebab tersebut membuat hp tidak ada jaringan tapi kartu sim masih terbaca oleh perangkat android.

baca juga : Cara Mengatasi Tempat Kartu SIM Yang Rusak Pada HP Android

Biaya Service Kartu SIM Terbaca Tapi Tidak Ada Layanan


Sebenarnya masalah hp tidak ada layanan itu sering terjadi dan dapat diperbaiki sendiri, tapi berhubung saat itu android saya habis terjatuh di bak air ..

ya service center yang langsung saya pikirkan.

biaya service sim card terbaca tapi tidak ada layanan

Ini tidak bisa dijadikan patokan, namun bisa menjadi referensi saat sinyal di hp kamu tidak muncul. Kebetulan bulan kemarin saya baru saja service hp android yang tidak keluar sinyal.

Biaya service saat itu yang saya keluarkan sebesar 275 ribu (sudah termasuk ganti komponen yang rusak), entah itu murah atau tidak saya juga tidak tahu.

Yang penting bisa memunculkan sinyal yang hilang di hp android saya saat itu.

Namun kamu juga perlu mengetahui saat hp tidak ada sinyal apanya yang rusak, untuk memastikan kerusakan berasal dari software atau hardware, berikut langkah-langkah yang saya lakukan :

Cara Mengatasi Kartu SIM Tidak Ada Layanan (Padahal Sudah Terbaca) di HP Android


1. Pancing Dengan Mode Pesawat

cara mengatasi sim card terbaca tapi tidak ada layanan

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, salah satu penyebab kartu sim tidak ada layanan dapat dikarenakan sistem android yang error.

Untuk itu kamu bisa menggunakan fitur mode pesawat untuk mengembalikan hp yang tidak ada sinyal tersebut.

Cukup dengan :

  1. Aktifkan mode pesawat lewat status bar atau menu pengaturan.
  2. Setelah itu biarkan sekitar 10 - 20 detik.
  3. Lalu nonaktifkan kembali.

Lihat apakah sinyal hp bisa muncul kembali atau tidak, biasanya akan ditandai dengan sms tidak masuk sebelumnya langsung muncul setelah ada sinyal.

2. Restart Perangkat Android


Restart hp perlu kamu lakukan untuk memastikan kerusakan berasal dari sistem atau komponen didalamnya. Dengan merestart perangkat android, sistem yang error akan direfresh secara total.

cara mengatasi kartu sim tidak ada layanan

Untuk merestart hp android kamu cukup mematikan daya ponsel selama 1 sampai 2 menit setelah itu hidupkan kembali. Bila perlu setelah hp dalam kondisi mati, lepas baterai dan sim card yang terpasang didalamnya.

Dalam beberapa kasus cara ini cukup efektif untuk mengatasi sim card terbaca tapi tidak ada layanan.

Namun jika setelah kartu sim dipasang dan hp dihidupkan masih saja tidak ada layanan, coba dengan mengatur jaringan secara manual.

3. Ubah Mode Jaringan


HP tidak ada sinyal bisa disebabkan oleh jaringan operator yang tidak tersedia di lokasi kamu berada. Misalnya saja :

Jika di HP Android kamu di atur pada prioritas jaringan 4G sedangkan di lokasi kamu berada hanya terdapat jaringan 2G / 3G saja maka secara otomatis sinyal tidak akan muncul.

Oleh karena itu kamu perlu merubah mode jaringan di hp kamu dengan cara :

1. Menggunakan Kode *#*#4636#*#*

kartu sim tidak ada sinyal

Sinyal radio yang buruk dapat menyebabkan kartu tidak ada sinyal. Untuk mengatasinya kamu bisa masuk ke panggilan telepon, lalu :

  1. Ketik kode dial *#*#4636#*#*
  2. Setelah itu akan muncul tampilan menu, pilih saja Phone Information
  3. Lalu tekan tombol Run Ping Test
  4. Lalu atur tipe jaringan di LTE/GSM auto (PRL)
  5. Kemudian tekan tombol Turn Off Radio

Setelah itu coba matikan hp lalu hidupkan kembali dan lihat apakah masalah tidak ada layanan sudah hilang atau belum.

Namun jika kamu menggunakan kode untuk mengatasi sinyal hilang tersebut tidak bisa muncul, coba lakukan seperti video saya ini. Sebab bisa saja kode mengatasi sinyal hilang tersebut berbeda, misalnya saja seperti hp vivo saya ini :


2. Lewat Menu Pengaturan Jaringan Seluler

hp tidak ada jaringan

Terkadang kode mengatasi sinyal hilang tersebut tidak bisa digunakan oleh beberapa tipe hp android. Untuk itu coba rubah lewat menu pengaturan saja :

  1. Pertama masuk ke menu pengaturan lalu cari opsi kartu ganda & jaringan seluler
  2. Lalu masuk ke menu mode jaringan
  3. Selanjutnya tinggal kamu pilih saja 3G / 2G

Coba ganti - ganti terus sampai sinyal hp muncul kembali.

4. Periksa Nomer IMEI Dan Pita Basis


Jika hp tidak ada layanan padahal sim card sudah terdeteksi maka langkah selanjutnya yang perlu untuk kamu pastikan adalah nomer imei dan versi pita basis.

Nomer imei merupakan kumpulan kode unik sebagai identitas khusus untuk setiap slot kartu sim dari produsen hp. Jika hp android tidak ada nomer imei bisa dipastikan tidak ada layanan sinyal.

Maka dari itu coba cek dahulu nomer imei dan versi pita basis di hp kamu.

1. Cara Cek Nomer IMEI Menggunakan Kode

  1. Pertama masuk ke dial phone
  2. Kemudian ketik kode *#06#
  3. Setelah itu akan muncul nomer imei sim 1 dan sim 2

Pada beberapa tipe hp android tertentu juga akan muncul versi pita basisnya.

2. Cara Cek Nomer IMEI Lewat Pengaturan

  1. Masuk ke menu pengaturan
  2. Setelah itu masuk ke tentang ponsel
  3. Kemudian akan muncul tampilan menu IMEI 1, IMEI 2 dan versi pita basis.

imei ada tapi sinyal hilang

Namun apabila setelah diperiksa ternyata nomer imei ada tapi sinyal hp hilang, solusinya coba cari operator seluler secara manual. Hal ini bertujuan untuk memastikan kerusakan berasal dari Provider atau perangkat androidnya.

5. Cari Jaringan Operator Secara Manual


Sebenarnya kamu tidak perlu memilih jaringan operator karena di setiap hp android pasti sudah diatur secara otomatis.

Namun tidak ada salahnya jika dicoba, bisa jadi tanpa sengaja kamu pernah salah memilih jaringan operator sehingga menyebabkan kartu sim tidak ada layanan.

Cara merubahnya :

  1. Pertama masuk ke menu pengaturan hp android.
  2. Lalu pilih opsi kartu sim atau jaringan seluler.
  3. Kemudian pada menu kartu sim, pilih jaringan operator > matikan pendaftaran otomatis.
  4. Tunggu beberapa saat sampai muncul beberapa pilihan operator jaringan yang tersedia.

Setelah itu tinggal kamu pilih sesuai dengan kartu sim yang kamu gunakan : Telkomsel, Indosat, XL, 3, AXIS, Smartfren dan lainnya.

cara mengatasi sim card terbaca tapi tidak ada sinyal

Ini yang paling penting :

Jika jaringan tidak tersedia atau hp tidak bisa mendeteksi operator jaringan secara manual, bisa dipastikan penyebab kartu sim tidak ada layanan karena adanya komponen hp yang rusak.

6. Masukan Kedalam Beras


Berhubung sinyal tidak muncul di hp saya terjadi setelah kena air, untuk mengatasinya saya coba rendam kedalam beras.

Seperti yang pernah saya lakukan sebelumnya :

cara mengatasi sinyal tidak muncul

Namun setelah 2 hari didalam beras kartu sim masih saja tidak ada layanan, saya memutuskan untuk membawanya ke tempat service hp. Kenapa ? Bisa jadi sudah terjadi konslet akibat terkena air kemarin.

7. Bawa Ke Service Center


Sebenarnya untuk mengatasi masalah tidak ada layanan di slot sim card hp android bisa kamu perbaiki sendiri, yakni dengan mengganti IC Sinyal yang rusak. Dengan catatan kartu sim sudah terdeteksi di perangkat kamu tersebut.

baca juga : Cara Memperbaiki Sinyal Penuh Tapi Hanya Panggilan Darurat

Namun saya lebih suka untuk membawanya ke tempat service karena proses pengerjaanya cukup ribet jika kamu tidak terbiasa.

Akhir Kata ..

Sekarang giliran kamu, langkah mana yang akan kamu ambil untuk mengatasi sim card terdeteksi tapi tidak ada layanan sinyal tersebut. Apakah mau mengerjakannya sendiri atau membawanya ke tempat service ?

Namun selama tidak ada kerusakan hardware, masalah yang diakibatkan karena gangguan sinyal ataupun sistem error, kamu bisa memperbaiki sinyal hp yang tidak muncul dengan cara diatas.

Sebab solusi diatas saya dapatkan dari beberapa sumber dan forum hp xiaomi, oppo, vivo, dan samsung yang sudah berhasil mengatasi masalah kartu tidak ada sinyal.

Semoga pertemuan kita kali ini bisa memberikan manfaat, sekian dan terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

close