Breaking

Senin, 24 April 2017

Teknologi 1G, 2G, 2.5G, 3G, 3.5G, 4G dan 5G (#2 mulai 3.5G sampai 5G)



Third Point Five Generation (3.5G / Generasi Ketiga Setengah)

Munculnya 3.5G ini membawa kualitas suara yang lebih bagus, keamanan yang terjamin, kecepatan data mencapai 2 Mbps untuk lokal/Indoor/slow-moving access dan 384 kbps untuk wide area access, support beberapa koneksi secara simultan. Dengan berbekal kecepatan yang sangat tinggi ini, pengguna dapat browse internet bersamaan dengan melakukan call (telepon) ke tujuan yang berbeda

Fourth Generation (4G / Generasi Keempat)

4G merupakan pengembangan dari teknologi 3G. Nama resmi dari teknologi 4G ini menurut IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineers) adalah "3G and beyond". Teknologi fourth generation (4G) adalah teknologi yang mendukung service multimedia Interaktif, telekonfrensi, Wireless Intenet, bandwidth yang lebar, bit rates lebih besar dari 3G, global mobility, Service Portability, Low-cost service, dan skalabilitas untuk jaringan mobile.

Teknologi 4G sepenuhnya untuk jaringan packet-switched, semua komponen jaringan digital, bandwidth yang besar untuk mendukung multimedia service dengan biaya yang murah ( Sampai 100 Mbps), dan jaringan keamanan data yang kuat.

4G yang digadang gadang 500 kali lebih cepat daripada CDMA2000 dapat memberikan kecepatan hingga 1Gbps jika user diam atau 100Mbps ketika user bergerak. Dengan kecepatan seperti ini, kita dapat dengan mudah mendowload film dengan kualitas HD. Untuk mendownload film berkapasitas 6GB hanya diperlukan waktu 6 menit saja.

Sedangkan teknologi network yang digunakan adalah LTE Advanced (E-UTRA) WiMAX (IEEE 802.16m).

Fifth Generation (5G / Generasi Kelima)

5G atau Fifth Generation (generasi kelima) adalah sebuah istilah yang digunakan untuk menyebut generasi kelima sebagai fase berikutnya dari standar telekomunikasi seluler meleibih standar 4GTeknologi generasi kelima ini direncanakan akan resmi diliris untuk sistem operasi seluler pada 2020, sehingga saat ini masih terlalu dini untuk mengetahui akan seperti apa teknologi 5G tersebut.


Dalam teknologi 5G, data akan dikirimkan melalui gelombang radio. Gelombang radio akan terbagi menjadi frekuensi-frekuensi yang berbeda. Setiap frekuensi disiapkan untuk tipe komunikasi yang berbeda, seperti aeronautical dan sinyal navigasi maritim, siaran televisi, dan mobile data.Penggunaan frekuensi-frekuensi ini diregulasikan oleh International Telecommunication Union (ITU)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

close